
- CAMAT BENER HADIRI HALAL BIHALAL PAGUYUBAN MACAN DESA KABUPATEN PURWPREJO
- BUMDES MAJU BERSAMA NGLARIS TERIMA KUNJUNGAN KEMENDES
- SEKCAM BENER HADIRI KOREA KOREA SYUKURAN
- RAPAT PARIPURNA DPRD KABUPATEN PURWOREJO
- DORONG PERCEPATAN INTENSIFIKASI PBB P1 TAHUN 2025 CAMAT BENER TURUN LANGSUNG KE DESA JATI
- PENYALURAN BLT DD DESA JATI
- REKONSILIASI REALISASI SPJ FUNGSIONAL TRIWULAN 1 TAHUN 2025
- KETUA TIM PEMBINA POSYANDU KECAMATAN BENER MELANTIK DAN MENGUKUHKAN 28 KETUA TIM PEMBINA POSYANDU DESA
- DINILAI CACAT HUKUM HASIL SELEKSI PERANGKAT DESA KALIBOTO DIBATALKAN
- PENYALURAN BLT DD DESA BENER
ANTISIPASI PERUBAHAN IKLIM YANG EKSTRIM FORKOPIMCAM BENER AKTIFKAN PATROLI TERPADU
PATROLI TERPADU

Bener. Guna memantau situasi keamanan dan ketertiban wilayah Kecamatan Bener secara umum, secara periodik Forkopimcan Bener melaksanakan partroli terpadu,yang di ikuti oleh Camat Bener, Kapolsek Bener, dan Koramil Bener, serta unsur seksi terkait. Selasa 09 Nopember 2021 Forkpomcam Bener kembali menggelar patroli terpadu di wilayah Kecamatan Bener. Patroli terpadu ini semakin eksis digalakkan mengantisipasi adanya perubahan iklim yang cukup ekstrim, dan musim penghujan di penghujung tahun 2021.
Patroli yang dipimpin oleh Camat Bener tersebut menuju desa-desa yang memiliki tingkat kerawanan tinggi terghadap bencana longsor, seperti Desa Ngasinan, Sukowuwuh, Ketosari, Kalijambe, dan disepanjang jalur Purworejo Kalijambe Kalitapas yang berada di sepanjang lereng bukit menoreh. Mengingat pemetaan bencana longsor yang ada, dari 28 desa hanya 5 Desa yang memiliki tingkat kerawanan rendah terhadap bencana longsor.
Dalam patroli tersebut Camat Bener dan Forkopimcam Bener tekankan kepada Kepala Desa untuk terus memantau desa masing-masing utamanya pada saat terjadi hujan deras, dan angin kencang. Siagakan Linmas Desa, dan tokoh-tokoh masyarakat seperti RW dan RT, maupun organisasi masyarakat, untuk melakukan gotong royong dalam penanggulangan bencana.
Titik titik yang dipandang memiliki kerawanan tinggi agar segera di pantau dihimbau kepada warga setempat agar selalu waspada. Yang tak kalah pentingnya adalah laporan kejadian secara cepat kepada Forkopimcam Bener,atau kepada Posko Penanggulangan Bencana yang ada di Kecamatan Bener. Agar bencana segera dapat tertanggulangi dan resiko bencana dapat eliminir sekecil mungkin (nur.070)