
- RAPAT PARIPURNA DPRD KABUPATEN PURWOREJO
- DORONG PERCEPATAN INTENSIFIKASI PBB P1 TAHUN 2025 CAMAT BENER TURUN LANGSUNG KE DESA JATI
- PENYALURAN BLT DD DESA JATI
- REKONSILIASI REALISASI SPJ FUNGSIONAL TRIWULAN 1 TAHUN 2025
- KETUA TIM PEMBINA POSYANDU KECAMATAN BENER MELANTIK DAN MENGUKUHKAN 28 KETUA TIM PEMBINA POSYANDU DESA
- DINILAI CACAT HUKUM HASIL SELEKSI PERANGKAT DESA KALIBOTO DIBATALKAN
- PENYALURAN BLT DD DESA BENER
- PELANTIKAN DAN PENGUKUHAN KETUA TP POSYANDU DESA DAN SOSIALISASI POSYANDU 6 SPM KECAMATAN BENER
- APEL PAGI HARI SELASA OPD KECAMATAN BENER
- APEL PAGI HARI SENIN OPD KECAMATAN BENER
FORKOPIMCAM BENER KOMPAK MENYATU PELIHARA KEAMANAN KECAMATAN BENER
KEAMANAN KECAMATAN BENER

Keterangan Gambar : Salam Komando 3 Pilar Camat Bener, Kapolsek Bener, Dan Dan Ramil Bener, dan perwira Kodim 0708 Purworejo siap amankan Kecamatan Bener dalam situasi apapun.
Berbagai isu yang muncul dikecamatan Bener sudah cukup menyita perhatian 3 lembaga yang menjadi pilar di Kecamatan Bener. 3 pilar tersebut terdiri dari Camat Bener Agus Widiyanto, S.IP.M.Si, Kapolsek Bener AKP. Bambang Sulistiyo dan Dan Ramil Bener Kapten Inf. Sutrisno, semua tergabung dalam Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Bener. Seiring pesatnya pembangunan dikecamatan Bener, terlebih lagi adanya 2 Proyek Strategis Nasional (PSN), yaitu pembangunan bendungan Bener dan pengembangan Badan Otorita Borobudur, menambah dinamika suhu sosial politik dan keamanan di Wilayah Kecamatan Bener. Berbagai persoalan terkait bidang keamanan dan ketertiban yang muncul berhasil ditanggulangi dengan koordinasi, komunikasi dan semangat kekeluargaan.
Terkait dengan Kegiatan Pentas Dangdut dalam rangka bhakti sosial TNI Kodim 0708 Purworejo bekerja sama dengan cv.sidomuncul, di lapangan kaliboto Kecamatan Bener. Mengingat bintang tamu yang dihadirkan merupakan idola masyarakat yaitu artis-artis bintang pantura indoesiar. Maka Forkopincam Bener tidak mau ambil resiko atas keamanan pelaksanaan pentas tersebut. Guna mengantisipasi hal-hal yang todak diinginkan Camat Bener, Dan Ramil Bener dan kapolsek Bener mengerahkan all tim kekuatannya masing-masing untuk membackup pentas dangdut tersebut. Dan ketiga unsur pimpinan Kecamatan Bener tersebut tak beranjak sedikitpun di lokasi sejak sore pukul 15.00 hingga pentas berakhir pukul 23.00 WIB di lapangan Kaliboto Kecamatan Bener. (nur.070)