PADAT KARYA TUNAI TINGKATKAN PENDAPATAN WARGA MISKIN DESA CACABAN LOR
Monitoring Dana Transfer ke desa

By ADMIN 23 Nov 2019, 11:01:07 WIB Pembangunan
PADAT KARYA TUNAI TINGKATKAN PENDAPATAN WARGA MISKIN DESA CACABAN LOR

Keterangan Gambar : FOTO Padat Karya Tunai


Padat Karya Tunai merupakan program pemerintah berupa kegiatan pemberdayaan masyarakat desa, khususnya yang miskin dan marginal, bersifat produktif yang mengutamakan pemanfaatan sumber daya, tenaga kerja, dan teknologi lokal untuk menambah pendapatan, mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Itu adalah salah satu tujuan dari Dana Desa.

Sesuai Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa dimana setiap desa menerima dana dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah yang jumlahnya berlipat dan anggaran tersebut terus mengalami kenaikan setiap tahunnya.

Dalam pelaksanaan pengerjaan fisik pembangunan yang di danai dari Dana Desa saat ini desa Cacaban Lor tidak hanya laki-laki dewasa, kaum perempuan, remaja, dan ibu-ibu pun tak ketinggalan. Mereka bekerja bersama-sama melakukan pekerjaan pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) menuju peningkatan perekonomian desa. Volume jalan yang mereka kerjakan yakni 500 meter x 1 meter yang bersumber dari Dana Desa Cacaban Lor tahun anggaran 2019. Kaur Keuangan 'Budi Suprihatin’ yang dikonfirmasi mengatakan pekerjaan yang dikerjakan secara bersama-sama oleh masyarakat desa Cacaban Lor ini merupakan bagian dari kegiatan Padat Karya Tunai (PKT) tahun anggaran 2019.

Budi Suprihatin’ mengatakan kegiatan ini diikuti sekitar 50 orang warga, setiap warga yang ikut dalam kegiatan Padat Karya Tunai yang diberi upah “Sesuai dengan aturan Padat Karya Tunai, bagaimana kita melibatkan masyarakat dalam membangun desa dan kita berharap perputaran Dana Desa tidak keluar dari Desa,”. (Akr 87)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment