
- RAPAT PARIPURNA DPRD KABUPATEN PURWOREJO
- DORONG PERCEPATAN INTENSIFIKASI PBB P1 TAHUN 2025 CAMAT BENER TURUN LANGSUNG KE DESA JATI
- PENYALURAN BLT DD DESA JATI
- REKONSILIASI REALISASI SPJ FUNGSIONAL TRIWULAN 1 TAHUN 2025
- KETUA TIM PEMBINA POSYANDU KECAMATAN BENER MELANTIK DAN MENGUKUHKAN 28 KETUA TIM PEMBINA POSYANDU DESA
- DINILAI CACAT HUKUM HASIL SELEKSI PERANGKAT DESA KALIBOTO DIBATALKAN
- PENYALURAN BLT DD DESA BENER
- PELANTIKAN DAN PENGUKUHAN KETUA TP POSYANDU DESA DAN SOSIALISASI POSYANDU 6 SPM KECAMATAN BENER
- APEL PAGI HARI SELASA OPD KECAMATAN BENER
- APEL PAGI HARI SENIN OPD KECAMATAN BENER
WARGA ANTUSIAS IKUTI LOMBA HATINYA PKK DESA KALITAPAS
LOMBA HATINYA PKK

Bener. TP PKK desa Kalitapas Kecamatan Bener menghadapi masa pandemi ini mempersiapkan program unggulan bagi masyarakat, yaitu program optimaslisasi pemanfaatan lahan pekarangan atau lebih populer dengan sebutan HATINYA PKK yang berarti (Halaman Asri Tertib Indah dan Nyaman). Program ini mulai digulirkan kepada PKK kelompok RT RW dan Dasa Wisma. Diawali dengan kegiatan pelatihan teknis penanamam, pembuatan pupuk kompos, dan manajemen pemanfaatan pekarangan bagi PKK RW, PKK RT dan Dasa Wisma, yang diselenggarakan oleh TP PKK Desa Kalitapas, bekerja sama dengan TP PKK Kecamatan Bener, dan Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Bener, Kegiatan pemanfaatan lahan pekarangan di desa Kalitapas ini dimulai.
Agar lebih terarah dan terprogram, Ibu-ibu PKK RW, PKK RT, serta Dasa Wisma melalui pelatihan tadi mendapat pengetahuan yang lebih baik, dan termotivasi untuk mebudidayakan aneka tanaman di lahan pekarangan, namun dengan menejamen kelompok. Dimana setiap kelompok Dawis memiliki demplot (lahan pekarangan) sebagai lokasi budidaya aneka tanaman (warung hidup), perikananan dan peternakan yang mereka kelola secara kelompok. Alhasil antusias warga sangat tinggi dan budidaya tanaman tadi sudah mulai terlihat dan dapat mereka nikmati. Melihat kondisi tersebut dan agar lebih memotivasi Ketua TP PKK Desa Kalitapas berinisiatif melaksanakan lomba pemanfaatan Lahan Pekarangan. Dan kegiatan lomba tersebut disambut dengan antusias oleh warga. (nur,070)